
Rabu, 07 Juni 2023, 09:30 WIB
YOGYAKARTA – Pelatih Borneo FC, Pieter Huistra mengaku puas dengan kemajuan yang ditunjukkan timnya. Perkembangan itu terlihat saat pemusatan latihan (TC) Pesut Etam -julukan Borneo FC- di Yogyakarta.
Borneo FC saat ini sedang mengadakan pemusatan latihan untuk persiapan menghadapi musim depan. Selain berlatih, Pesut Etam juga melakoni tiga laga uji coba melawan Bhayangkara FC dan PSS Sleman.
Pada laga uji coba pertama, Borneo FC sukses mengalahkan Bhayangkara FC 2-1 di Padang YIS, Minggu (4/6/2023). Huistra mengaku sangat puas dengan penampilan tim di laga uji coba tersebut.
“Saya sangat senang, semua pemain bekerja keras di pertandingan ini,” ujar Huistra dikutip dari laman resmi PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), Selasa (6/6/2023).
Pendatang baru Silverio dan Nur Hardianto mencetak dua gol pada laga uji coba pertama. Pelatih asal Belanda itu berharap para pemain baru bisa terus menunjukkan perkembangan yang baik.
“Untuk para pemain baru saya harap bisa cepat belajar apa yang kita inginkan. Pasti butuh waktu, tapi mereka sudah berusaha dengan baik,” kata Huistra.
Borneo FC sendiri berhasil menduduki peringkat empat klasemen akhir Liga 1 2022-2023. Tim asal Samarinda, Kalimantan Timur itu berhasil mengumpulkan 57 poin dari 34 pertandingan. Manajer tim Borneo FC, Dandri Dauri berharap, tiga laga uji coba tersebut bisa menjadi momentum untuk mengevaluasi tim.
“Makanya kami mencari lawan yang cocok untuk mereka di Yogya. Paling tidak kita bisa bertemu sesama tim Liga 1. Dari situ pelatih (Pieter Huistra) bisa melihat kualitas tim secara individu maupun secara keseluruhan,” jelas Dandri.
Editor : Muhammad Pratama Supriyadillah
Ikuti Sportsstars News di Berita Google